5 Brand Sepatu Terkenal di Indonesia diKenang Sepanjang Masa

 

Iustrasi gambar bidikdot

Bidikdotcom – Sepatu merupakan salah satu produk fashion terdepan dalam konsep life style masyarakat Indonesia mulai dari kalangan menengah kebawa hingga konglomerat tidak lepas dengan namanya fashion yang satu ini.

Merk sepatu terkenal di Indonesia bermacam-macam mulai dari produk dalam negeri maupun mancanegara keduanya menguasai pasar nasional serta punya daya tari tersendiri terhadap keinginan konsumen.

Sebut saja salah satu brand sepatu terkenal yang membuming di era 90-an yaitu Finotti. merk sepatu lokal terbaik ini berhasil membuat masyarakat nusantara meliriknya mulai dari anak sekolahan hingga orang dewasa tidak luput menggunakan produk ini.

Ada juga new era namun brand satu ini hanya terbatas pada produk anak muda saja.

Untuk mengenang masa muda anda dalam setiap jamannya mungkin 5 brand sepatu berikut akan  menjadi refrensi anda tetap menggunakannya hingga hari ini 

Kickers – Sepatu casual berbahan dasar kulit ini memiliki kualitas yang tidak bisa di ragukan lagi. brand era 80-an ini masih memposisikan dirinya sebagai produk terbaik sepanjang masa hingga jaman modern ini. 

Sepatu kickers menjadi top branding dikalangan siswa SMA bahkan perguruan tinggi dan siapa pun dia memakai alas kaki ini dianggap sebagai orang yang punya ekonomi cukup. sebab harga sepatu ini di bandrol Rp 250 ribu hingga Rp 400 ribu.

Mirado – Sepatu kulit berkualitas tinggi ini memiliki perjalanan pasar yang panjang meski evolusi industri terus merebak di tanah air, namun  perusahaan pembuatnya tidak pernah merubah konsep serta model dari merek Mirado.

Tidak hanya sepatu yang di produksi Mirado namun sandal juga dan masih mendominasi dipasaran nasional meskipun brand kekinian terus hadir dalam kebutuhan konsumen. dari beberapa komentar yang menggunakan produk ini merasa puas atas kualitas yang dihadirkan Mirado.

Sepatu yang membuming diakhir tahun 1999 ini  diakui memang modelnya terkesan jadul tetapi dari segi kualitas Mirado bertengger di posisi pertama.

Harga sepatu dibandrol Rp 700 ribu hingga satu jutaan sedangkan sandal ada dibawa harga Rp500 ribu

Kasogi – Brand yang satu ini lebih ke model sepatu sport tetapi bisa di gunakan dalam berbagai situasi mulai dari sekolah, olahraga, piknik, party dan lainnya.

Dari segi kualitas Kasogi sangat mumpuni meski terlihat casual jangan harap hanya biasa-biasa saja, produk yang sejak awal tahun 1980 mendapat tempat generasi saat itu karena sangat modis dari elegan untuk gaya-gayaan.

Harganya di bandrol Rp 175 ribu hingga Rp 400 ribu di tahun itu harga yang sangat fantastik jika di bandingkan dengan harga semen hanya di kisaran Rp 3000.

Finotti – Merk sepatu modeling ini bisa dibilang sebagai produk fashion varian baru di tahun 1995 Dengan berbagai meodel casualnya Finotti menjadi sebuah brand terkenal dan berhasil menguasai pasar nasional saat ini;

Para penggunanya datang dari anak sekolahan dan kaum muda-mudi. 

Sangat menarik perhatian saat itu Finotti memproduksi sepatu kulit yang super berkualitas tinggi sehingga tidak heran harganya di bandrol Rp 475.000 cukup mahal jika dibandingkan dengan harga barang-barang saat itu.

Bally – Brand sepatu kulit untuk mereka yang bekerja kantoran ini muncul di awal tahun 2000. kualitas sepatu kulit ini tidak diragukan lagi karena memiliki daya tahan air yang cukukup unggul.

Saat hujan anda tidak perlu ragu dengan sepatu ini sebab daya lekatnya super duper. dari segi modeling cukup elegan sehingga bagi yang menggunakannya akan terasa sangat bergengsi sekali. 

Harga sepatu ini dibandrol Rp 700 ribu hingga 1 juta tergantung kualitas kulitnya dan masuk dalam daftar sepatu kulit termahal di awal tahun dua ribuan.

Itulah beberapa brand alas kaki pernah dan hingga hari ini masih menjawab kebutuhan masyarakat  serta masih eksis di dunia fashion. Saya lebih tertarik kepada brand sepatu Kickers, Bally  dan Mirado karena keduanya sangat unggul dari segi kualitas.

deny/BDC

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *